Rabu, 24 Oktober 2007

SAINS..........SAINS.......

JAM WAKTU INTERNASIONAL
Salinlah piringan waktu internasional di sebelah kanan atas atau lekatkan pada kertas gambar dan guntinglah menurut bulatannya. Ambillah beker dan bukalah kaca serta bingkainya. Masukkan jarum panjang ke dalam lubang keping waktu dunia tersebut dan rekatlah jarum pendeknya dibaliknya. Usahakan agar panah besar "BERLIN" bertepatan di atas jarum pendek. Dengan jarum inilah keping itu ikut berputar, karenanya jangan sampai keping itu ikut berputar, karenanya jangan sampai keping itu macet. Jam ini menunjukkan semua waktu di bumi. Bacalah dahulu waktu Eropa Tengah (Panah Berlin). Jika kita mengamatinya mulai dari Berlin dan berputar ke kiri pada lingkaran luar, maka akan ditemukan tempat-tempat di sebelah barat Berlin. Setiap satu sekat lingkaran, waktu mundur satu jam. Jika kita mengamatinya mulai dari Berlin dalam lingkaran dalam berputar ke kanan, maka akan ditemukan tempat-tempat di sebelah timur Berlin. Dengan setiap sekat lingkaran, waktu bertambah satu jam. Jika panah besar Berlin di Jerman menunjukkan pukul 13, maka di Selandia Baru waktu sudah pukul 24. Garis yang terputus-putus antara sekat "Aleuten" dan "Selandia Baru" merupakan garis batas tanggal internasional.
Contoh : Beker di Jerman menunjukkan pukul 19.02. Pukul berapakah saat itu di San Francisco ? Jika dilihat di peta dunia, ternyata San Francisco terletak dalam daerah waktu Los Angeles. Pada keping putar kita mengamatinya dari Berlin dalam ruangan luar berputar ke kiri sampai dekat Los Angeles. Waktu menunjukkan pukul 10.02. Peta itu memperlihatkan dunia dengan 24 daerah waktunya, yang di sini sangat disederhanakan. Karena di beberapa daerah yang merupakan kesatuan diadakan waktu seragam, batas daerah waktu itu kadang-kadang tidak menembus negara, melainkan menyusur garis batasnya. Bahkan semua negara Eropa Barat termasuk Inggris bersama dengan negara-negara Eropa Tengah mengikuti waktu Eropah Tengah. Selanjutnya perlu diperhatikan, bahwa beberapa negara mengadakan waktu musim panas; jadi pada musim panas jam dimajukan satu jam. Karena bumi dalam 24 jam berputar dari barat ke timur satu kali pada porosnya, matahari tampaknya berjalan dari timur ke barat dan menentukan waktu dalam daerah waktu masing-masing. Pada peta ini di Berlin waktu menunjukkan pukul 13, sedangkan di New York baru pukul 7 pagi. Pada pinggir sebelah kanan (garis tanggal) sudah mulai hari baru. Tandailah pada keping waktu itu tiap daerah. PS