Rabu, 12 September 2007

PENANGGULANGAN LIMBAH



Publikasi tentang “Pemanfaatan Limbah dan Sampah di Kabupaten Pasuruan” telah diadakan di Sekolah Lanjutan Advent Purwodadi pada Rabu, 8 Agustus 2007 oleh Ibu S. Rajagukguk di ruang dewan guru, yang dihadiri oleh koordinator tim work education dan seksi PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN DAN BUDI PEKERTI LUHUR OSIS 2007/2008.
Acara penyuluhan diteruskan dengan praktek lapangan di halaman sekolah didampingi oleh Ibu S. Rajagukguk.
Pada acara chapel di sport hall (10 Agustus 2007), Ibu S. Rajagukguk dengan semangat menegaskan bahwa penyelamatan bumi merupakan hal yang amat penting bagi keadaan dunia sekarang ini. Maka perlu keterlibatan semua generasi muda untuk menyelamatkan bumi dengan kegiatan penanggulangan sampah di lingkungan. Sementara itu, penilaian kebersihan dan keadaan lingkungan sekolah akan diadakan pada 10 September 2007, demikian informasi yang diberikan Ibu S. Rajagukguk. Selanjutnya diinformasikan bahwa penghijauan SLAPUR diketuai oleh G. Simbolon, koordinator work education, M. Pungus dan D. Lanjen, dan P. Souisa mewakili seksi OSIS dengan anggota seksinya: Intan, Helga, Tomy, Antony Zakaria, dan Rio. Sebagai tenaga ahli, Ibu S. RAjagukguk dan A. Bianto. Untuk keperluan work education, silahkan berhubungan dengan Intan cs. Hijaukan SLAPUR. (red)