Senin, 27 Oktober 2008

Spirit of CHANGE


MANUSIA SELALU BERGERAK MENGIKUTI IDE-IDENYA

Craig Mc Caw mengatakan : Manusia pada mulanya adalah pengembara. Ini mungkin keadaan manusia paling alami."

Gagasan untuk membangun kemapanan dalam kehidupan, pada dasarnya bertentangan dengan naluri manusia yang selalu ingin bebas. Karena itu ketika manusia secara fisik terbelenggu, ia akan membuat pikirannya mengembara. Manusia yang benar-benar bebas adalah meeka yang mau ambil risiko untuk mengikuti ide-idenya. Manusia seperti itu berteman akrab dengan perubahan. Dan mereka yang berteman dengan perubahan, memiliki peluang paling besar untuk berteman dengan keberhasilan.


Minggu, 26 Oktober 2008

EKSTRAKULER PADUAN SUARA





Tampak dalam gambar Paduan suara gereja Sekolah Lanjutan Advent Purwodadi menyampaikan lagu pujian pada penutupan Kebaktian Minggu Sembahyang Semester Ganjil tahun ajaran 2008-2009 Firman Tuhan disampaikan oleh Pdt. Leo Mamentu.

Jumat, 24 Oktober 2008

EKSTRAKURIKULER SENI TARI





Tampak dalam gambar kegiatan ekstrakurikuler seni tari yang berlangsung setiap hari Kamis sore.

Kamis, 23 Oktober 2008

BABY SHOWER




Tampak dalam gambar kegiatan Baby Shower di Keluarga Sanherib Bowling pada hari Rabu siang 22 Oktober 2008. Yang menyampaikan firman Tuhan Ibu Mardikaningsih Ngatino yang menekankan pentingnya teladan yang baik dari setiap orang dalam membina anak yang sudah dipercayakan oleh Tuhan.

Rabu, 22 Oktober 2008

LATIHAN KEPEMIMPINAN

Pada hari Senin dan Selasa, 20-21 Oktober 2008.
Ketua Osis SMP/SMA mendapat kesempatan mengikuti LDKS (Latihan Kepemimpinan) di Hotel Inna Tretes . Ketua Osis SMP/SMA seluruh Kabupaten Pasuruan mendapat pembinaan.
Pada hari pertama, mendapatkan pelatihan dasar Kepemimpinan, mengenai cara berorganisasi, berbela negara dan materi menyangkut kepemimpinan.
Pada hari Kedua mengikuti Out Bond di Kebun Raya Purwodadi. Mendapatkan banyak pelajaran dari games yaitu pentingnya kerjasama dalam suatu team.

Senin, 20 Oktober 2008

ILLUSTRASI


KALAH PERANG KARENA SETEGUK AIR

Tanggal 3 Juli 1942 adalah suatu tanggal yang pasti tidak akan mudah dilupakan orang-orang Inggris maupun Jerman. Pada saat itu dua musuh besar itu sedang berhadap-hadapan, yaitu tentara Jerman di bawah pimpinan jenderal rommel dan tentara Inggris di bawah pimpinan jenderal Montgomery. Pihak Jerman berusaha sekuat tenaga merebut El Alamein yang terletak di Afrika Utara, sedangkan pihak inggris sekuat tenaga berusaha mempertahankan kota ini. El Alamein adalah kunci untuk masuk ke Iskandariah, jadi El Alamein ini harus dipertahankan mati-matian. Kalau El Alamein jatuh, Iskandariah pasti akan jatuh pula dan kalau hal ini terjadi, seluruh Afrika akan berada di bawah pengaruh Jerman. Jadi, alangkah pentingnya pertempuran di El Alamein ini. Dalam situasi yang gawat seperti itu, pada tanggal 3 Juli 1942 jenderal Rommel berhasil membuat sebuah lubang dalam garis tengah pertahanan Inggris. Sebelum lubang dalam garis tengah pertahanan Inggris. Sebelum malam tiba mereka sudah dapat menempuh separuh dari jarak 80 kilometer yang memisahkan El Alamein dengan kota Iskandariah. Keesokan harinya berkecamuklah suatu pertempuran yang dahsyat, yang bersifat memastikan dan di atas gurun pasir yang panas terik itu terjadilah suatu drama yang hebat sekali. Anak buah jenderal Rommel sudah dapat melihat samar-samar daerah di sekitar Iskandariah, yang merupakan taruhan jiwa mereka sejak dua tahun lamanya. Iskandariah merupakan suatu harapan besar bagi mereka, sebab di kota itulah mereka dapat beristirahat dan menghilangkan dahaga mereka yang sangat hebat. Terdorong oleh hal-hal inilah mereka bergerak maju bagaikan orang yang kesurupan setan. Tetapi dengan segera mereka melihat rintangan-rintangan yang menghambat kemajuan mereka. Di kejauhan tampak sisa tentara Inggris yang memblokir jalan mereka dengan 50 tank, beberapa pucuk meriam lapangan dan sejumlah truk, penuh berisi serdadu-serdadu yang telah sangat letih. Kekuatan kedua pihak sebenarnya hampir berimbang, tetapi Jerman mempunyai suatu senjata yang ampuh yaitu meriam kaliber 88. Pihak Inggris pasti tak akan dapat menahan tentara Jerman ini. Hari itu demikian panasnya, kedua pihak bertempur mati-matian dengan rasa letih yang amat sangat, sehingga hampir-hampir tak sanggup lagi membuka mata mereka. Tiba-tiba terjadilah satu hal yang sangat mengherankan. Pihak Jerman berhenti bertempur, padahal andaikata mereka meneruskan selama 10 menit saja lagi, pihak Inggris pasti akan kalah. Tetapi orang-orang Jerman itu sungguh-sungguh berhenti bertempur. Dengan perlahan-lahan tank-tank Jerman mengundurkan diri dan kurang lebih 1100 tentara Jerman dari divisi ringan ke-90 berjalan menuju pasukan Inggris sambil mengangkat tangan mereka tinggi-tinggi. Mereka berjalan melalui pasir yang panas membara. Mulut mereka terbuka terganga lebar-lebar, lidahnya terjulur ke luar bagaikan orang-orang yang sudah kehilangan ingatan mereka lalu merebut kantong-kantong yang berisi air yang dimiliki tentara Inggris dan meeka minum sepuas-puasnya sampai tubuh mereka menjadi sedikit lebih segar. Sungguh suatu hal yang sangat aneh. Apakah yang sebenarnya telah terjadi?
Dari pemeriksaan para tawanan itu dapatlah diketahui latar belakang terjadinya hal yang sangat aneh ini. Sehari sebelumnya ketika jenderal Rommel sudah berhasil menduduki El Alamein para tentara itu sudah 24 jam lamanya tidak mendapatkan air. Lalu mereka menemukan jaringan saluran air yang melalui garis-garis pertahanan Inggris. Dengan tak ragu-ragu mereka minum sepuas-puasnya, tetapi setelah diminum mereka tahu bahwa itu adalah air yang asin. Bukan makin segar tapi malah makin haus. Hausnya tak tertahankan lagi ketika mereka maju menuju Iskandariah mereka betul-betul berharap dapat istirahat dan minum di Iskandariah, tetapi di tengah jalan masih harus menghadapi sisa-sisa tentara Inggris yang memblokir mereka. Mereka tidak tahan lagi karena hampir mati kehausan lebih baik menyerah saja. Demikianlah apa yang telah terjadi dalam Perang Dunia ke II. Alangkah lainnya jalan sejarah kalau tentara-tentara Jerman itu telah minum air yang segar sebelumnya. Demikianlah pentingnya air segar dalam hidup manusia. Tanpa air maka hidup manusia akan merana dan akhirnya mati. Dengan air akan tercipta kesuburan dan kesegaran yang menggairahkan hidup ini. Sebagaimana tubuh kita selalu membutuhkan air, demikian pula jiwa manusia membutuhkan air dari jenis yang lain yaitu "AIR HIDUP" yang dari Tuhan. Siapakah yang dapat memberikan air hidup yang dapat menyegarkan hidup atau jiwa kita? Tak lain ialah Tuhan Yesus Kristus, sebab Ia sendiri pernah berkata: Barang siapa minum air ini, ia akan haus lagi (maksudnya air biasa untuk tubuh), tetapi barangsiapa minum dari air yang kuberikan kepadanya, yaitu Air Hidup, ia tidak akan haus untuk selama-lamanya. Sebaliknya air hidup itu akan menjadi mata air dalam dirinya, yang terus menerus memancar sampai kepada hidup yang kekal (Yohanes 4:14). Jikalau tubuh kita disegarkan oleh air biasa, jiwa kita akan disegarkan oleh Air Hidup dari Yesus itu. Air ini disediakan dengan gratis, asalkan saudara mau membuka hati dan menyambut Yesus di dalam hidup saudara.

SEKOLAH SABAT REMAJA





Pada hari Sabat 19 Oktober 2008 Sekolah Sabat Remaja mendapat kesempatan ambil bagian diacara Sekolah Sabat Dewasa, dan tidak kalah menarik kemampuan berbahasa Inggris dari Adik-adik Sekolah Sabat Remaja (Siswa SMP Advent Purwodadi) menyampaikan acaranya.

KERJA BAKTI






Kegiatan rutin kerja bakti setiap hari Minggu pagi. Tampak dalam gambar kegiatan kerja bakti hari mInggu pagi 19 oktober 2008 di setiap Family group dengan Lokasi yang sudah ditentukan.


KELOMPOK PENDALAMAN ALKITAB





Kegiatan Kelompok Pendalaman alkitab pada tanggal 19 Oktober 2008, memasuki pelajaran yang ke-3.

KEPERASI DAN KANTIN SEKOLAH





Tampak dalam gambar kegiatan yang ada di Koperasi atau Kantin Sekolah Lanjutan Advent Purwodadi.

DOA MINGGU PAGI





Kegiatan ibadah Minggu pagi 19 Oktober 2008,doa kelompok di Family Group . Ada 13 Kelompok doa.

Jumat, 17 Oktober 2008

TERTAWA ITU SEHAT


EGOIS

Suatu pagi, tepat pada hari ulang tahunku, kedua
anakku memintaku untuk tidak turun dari tempat tidur
Aku tetap berada di tempat tidurku dan mencium
bau telur dadar dan daging panggang dari arah
dapur. Aku langsung berpikir, meeka pasti sedang
membuatkan aku sarapan dan akan membawa
sarapan itu ke kamarku
Akhirnya, anakku memanggilku untuk turun ke
dapur. Dan ketika aku turun, aku melihat mereka
sudah duduk manis di meja makan
Didepan mereka masing-masing ada piring berisi
telur dadar dan daging panggang berukuran besar
Dengan bahagia aku memeluk mereka dan berkata,
"Erima kasih ya Nak, kalian sudah buatin Mama sarapan."
Dan anakku dengan cepat menjawab. "Ohhh.....gak gitu Ma,
Sebagai kejutan buat Mama, hari ini kami memasak sarapan kami sendiri !"

Fakta:

Sebuah penelitian menunjukkan, pada saat kita tertawa, otak kita dirangsang untuk menghasilkan hormon catecholamines yang berfungsi untuk merangsang produksi "endorfin beta". Zat ini efeknya mirip dengan opium yang dapat menghilangkan rasa sakit dan nyeri pada bagian tubuh.


You Can Say love with flower






Kehadiran bunga bisa membawa warna dalam kehidupan. Bunga bisa menjadi simbol ungkapan perasaan, bahagia, hingga duka cita. Tak berlebihan jika ada pepatah; Katakan dengan Bunga karena Bunga adalah Rasa Cinta. Berikut ini sejumlah bunga yang lazim digunakan dalam resepsi pernikahan:

Lily of The Valley (Convallaria)
Bulan musim semi. Warna putih. Makna kebahagiaan, kegembiraan. Kualitas bertahan di suhu dingin. Aroma wangi, ukuran bunganya kecil, sesuai bila dirangkai tersendiri untuk boutonnieres atau bouquet.

Rose
Bulan segala musim. Warna variabel dari putih, kuning, hijau, merah, pink, salem, dan hot pink. Makna lambang cinta kasih. Kualitas bertahan di segala suhu, di dalam dan luar ruangan. Untuk handbouquet, centerpiece, boutonnieres, atau kelopaknya untuk bunga tabur.

Ovaball
Bulan sepanjang tahun. Warna lime green. Kualitas termasuk jenis daun-daunan, tahan lama pada segala cuaca. Kurang tahan gesekan, gelembung bolanya mudah kempes, dan kurang bagus. Hanya untuk aksen centerpiece meja. Tidak disarankan sebagai handbouquet.

Tulip Webers Parrot
Bulan selama musim semi. Warna hijau pucat atau lemon green, pink, dan putih. Kualitas tahan pada suhu dingin. Tampak indah ketika mulai mekar dengan kelopak bunganya berjumbai-jumbai. Sebagai centerpiece meja atau rangkaian handbouquet dengan kreasi simpel minimalis.

Skimmia Red
Bulan musim dingin. Warna merah marun, lavender, dan hijau. Kualitas sebaiknya beli ketika kuntum belum mekar. Berwarna kekuningan beraroma harum. Sebagai aksen rangkaian handbouquet atau centerpiece.

Limonium Statice
Bulan Januari–April. Warna biru, pink, violet, kuning, dan putih. Kualitas bertahan pada suhu ruangan dingin. Untuk hiasan meja atau aksen handbouquet. Kuntumnya terlalu kecil, tidak disarankan untuk korsase atau boutonnieres.

Irises
Bulan Januari–Oktober. Warna biru, putih, ungu, dan salem. Kualitas tahan di suhu ruangan. Bunga kukuh dan kuat, belilah dalam keadaan masih kuncup karena kelopaknya cepat mengembang, tapi tidak tahan lama. Sesuai untuk centerpiece atau handbouquet.

Lisianthus (Customa)
Bulan musim semi hingga akhir musim gugur. Warna putih, violet, pink, lilac hingga blue purple, burgundy, cream, lime green. Kualitas hanya tahan di musim dingin, penampilan seperti rose. Cocok untuk handbouquet tunggal atau dikombinasikan dengan jenis bunga lain.

KELAS INFORMATIKA







Tampak dalam gambar kelas X SMA Advent Purwodadi, Hari Jum'at Pagi 17 Oktober 2008 mengikuti kelas Informatika yang dibina oleh Bapak Albertus.

MOTIVASI


“AMBISI”

Mrs.Helena E. Sabuin, M.Ed

“Ambisi” :Membutakan mata Rohani.

“Ambisi” :Menghilangkan akal sehat.

“Ambisi” :Menimbulkan kecelakaan.

“Ambisi” :Menjadikan pembohong.

“Ambisi” :Menciptakan Pemfitnah.

“Ambisi” :Membawa kesombongan.

“Ambisi” :Menjauhkan sahabat sejati.

“Ambisi” :Melupakan Sang Pencipta.

“Ambisi” :Menghancurkan jati diri.

“Ambisi” :Menuntun kepada kedengkian dan dendam.

“Ambisi” :Dapat menghancurkan Karir, Keluarga, dan masa depan.

Akhirnya ambisi dapat menjadikan seseorang dapat kehilangan makna kehidupan yang dikehendaki Allah baginya.

“Yakobus 4: 2-10”

“Kamu mengingini sesuatu, tetapi kamu tidak memperolehnya, lalu kamu membunuh, kamu iri hati, tetapi kamu tidak mencapai tujuanmu lalu kamu bertengkar dan kamu berkelahi. Kamu tidak memperoleh apa-apa karma kamu tidak berdoa…………… rendahkanlah dirimu dihadapan Tuhan dan Ia akan meninggikan kamu.”

“AMBISI ROHANI”

A = Allah diperlukan dalam diri kita

M = Menyerahkan diri pada Allah

B = Belajar mengenal Allah

I = Isi hidupmu dengan firman Allah

S = Serahkan diri pada Yesus Kristus

I = Ijinkan Roh Suci memperoses hidupmu, seperti hidup Kristus

“Kolose 3: 23”

“Apapun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu, seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia.”

KESENIAN




Kegiatan seni tari setiap hari Kamis sore dibawah pembinaan Ibu Sapto Welasati.